Muslim Hay - Assalamualaikum wr wb, senang rasanya di beri kesempatan untuk membuat artikel kembali. Kali ini, saya akan membagikan salah satu software digital Al-Quran v8.1 yang bersumber dari salah satu situs bernama
Blog Quran-Terjemah.org
Rasanya mengasikkan bisa membaca dan menghayati Al-Quran, dengan munculnya Software ini kiranya sahabat sekalian semakin dekat dan mengenal-Nya.
Software Digital Al-Quran ini tidak hanya berisi ayat-ayat Allah SWT dan terjemahan saja, namun ada beberapa fitur lainnya diantaranya Belajar Tajwid, Muadzin (alarm), News serta fitur tambahan lainnya seperti :
Reciter Selector
Untuk memilih qory yang paling anda sukai
Sound Folder
Anda bisa memilih dimana akan meletakan file audio yang sudah sahabat download.
Bookmark
Memudahkan untuk membukanya kembali, ayat yang sudah anda bookmark atau terakhir anda baca. Jadi sahabat sekalian tidak perlu repot mencari kembali di mana terakhir baca.
Search
Anda bisa mencari ayat-ayat berdasarkan kata kunci yang anda ketikan di kolom pencarian
 |
Muslim Hay - Al-Quran Terjemahan Digital |
Note :
• Belajar Tajwid, tersedia catatan mengenai tajwid keterangan beserta contohnya yang bisa sahabat dengarkan, sehingga diharapkan pengguna lebih mudah dalam mempelajari ilmu tajdwid.
• Muadzin (Alarm), dalam menu ini (jika di aktifkan) Al-Quran v8.1 akan mengumandangkan adzan di jam-jam yang bisa anda tentukan.
Untuk melihat-lihat bagaimana fitur-fitur tersebut bekerja, anda bisa menonton video berikut :
Cara Install
Pada dasarnya instalasi Quran-terjemah v8.1 tidak jauh berbeda dengan kebanyakan aplikasi atau program pada komputer windows, namun jika komputer anda belum terpasang .Net Framework 4, maka anda perlu memasangnya terlebihdahulu sebelum menjalankan Quran-Terjemah v8.1.
Installer .Net Framework 4 bisa anda download di situs microsoft secara gratis, anda bisa menuju ke halaman ini untuk mengunduhnya: .Net Framework 4
Setelah .NET framework 4 terpasang, anda bisa melanjutkan dengan menginstall Quran-Terjemah v 8.1 yang installernya bisa anda download melalui link ini: Quran-terjemah v 8.1